Info Jalur Pendakian Prau Via Patak Banteng


Jalur Pendakian Gunung Prau Via Patak Banteng

jalur ini menurut saya jalur pendakian yang sangat favorit bagi para pecinta alam karena mungkin jalur ini memanjakan mata disetiap perjalanan nya, karena disitu kita bisa melihat pemandangan-pemandangan sekitar disetiap perjalanan nya, seperti kita bisa melihat view gunung sindoro, gunung kembang, dan gunung slamet disetiap perjalanan nya.

sedikit cerita dari saya dulu saat pertama kali naik gunung prau "saya bersama teman-teman yang beranggotakan 4 orang, 3 laki-laki dan 1 perempuan dari kota salatiga menuju wonosobo tepat nya di via patak banteng, disitu kita berangkat dari salatiga jam setengah tujuh (18:30) sore agak malam nah di perjalanan kita sekitar 3 sampe 4 jam kalo santai, dan disitu kita sampe base camp patak banteng sekitar jam setengah sepuluh (21:30) malam berarti perjalanan memakan waktu 3 jam, otomatis kita capek butuh istirahat sejenak, dan akhirnya kita memutuskan naik pada jam sepuluh malam (22:00).

diperjalanan naik kita sambil melihat samping-samping banyak sawah dan pohon" yang masih terjaga kealamiannya. Perjalanan base camp menuju pos 1 sekitar (45 menit), dan pos 1 menuju pos 2 (45 menit) disitu kita istirahat terlebih dahulu sekitar 2 hingga 5 menit untuk minum karena ada teman kami yang nggak begitu kuat fisiknya. Pos 2 menuju pos 3 (50 menit) agak lama sih karena disetiap perjalanan kita sambil istirahat sambil bercanda sewajarnya, diperjalanan pos 3 menuju puncak kita memakan waktu (40 menit) 

jadi perjalanan kita menuju puncak kurang lebih sekitar 3 jam sedikit lebih krna disetiap pos kita istirahat sambil menikmati alam dan ngobrol sesama pendaki yang berpapasan ketemu dijalan di atas pun sudah banyak pendaki yang mendirikan tenda, dan disitu saya dan teman-teman sekitar jam (01:00) pagi sampe puncak dan mendirikan tenda kurang lebih 30 menit, kita pun tidur sekitar jam (02:00) pagi.

walaupun kita bangun agak kesiangan kurang lebih jam (06:30) pagi dan kitapun sudah ketinggalan untuk menikmati sunrise. tapi tetap saja pemandangan yang sangat memanjakan mata untuk pertamakali melihat view yang terlihat beberapa megah nya gunung dari puncak prau 2565mdpl, view dari beberapa gunung antara lain gunung sindoro, kembang, sumbing, merapi, merbabu, merapi, andong, telomoyo, ungaran, bahkan lawu pun terlihat dari puncak prau.

Tips Pendakian
  1. Pilihlah hari yang bagus untuk mendaki, usahakan jangan waktu hujan 
  2. Persiapkan tim dan perlengkapan yang akan dibawa . Jangan lupa bawa sesuatu misal benda kesayangan atau tulisan untuk seseorang supaya bisa foto bareng saat di puncak
  3. Tim yang solid adalah 5-8 orang. Jika sedikit usahakan 3 orang (1 orang harus sudah pernah naik gunung)
  4. Jangan sepelekan keselamatan. Pakai sandal atau sepatu gunung dan jaket gunung. Bawa makanan dan air secukupnya jangan terlalu sedikit dan jangan terlalu banyak.Yang paling penting jangan melanggar peraturan dan jangan buang sampah di gunung
  5. Untuk pendakian Prau kita bisa naik siang atau dini hari. Jika siang bagusnya pukul 2 siang. Jika dini hari pukul 1 atau 2 pagi.
  6. Dirikan tenda di tempat yang datar dan usahakan diselimuti pohon atau semak supaya tidak terkena angin gunung langsung
  7. Jika ada anggota kelompok yang tidak bisa melanjutkan perjalanan sebaiknya ditemani. Atau jika sakit parah langsung beritahu dengan kelompok lain.
Rekomendasi Perlengkapan Perseorangan Pendaki Prau Dua Hari Satu Malam :


  1. Tas minimal 30 lt (tas dengan pengaturan beban) agar nyaman.
  2. Sleeping bag (dengan kemampuang suhu dibawah 10 °C)
  3. Sepatu gunung
  4. Matras
  5. Baju dan celana ganti (cadangan)
  6. Cooking sheet dan kompor portable (alat masak)
  7. Water pack (kurangi penggunaan botol sekali pake)
  8. P3K
  9. Kantung logistic (tempat makan)
  10. Survival kit + emergenci blanket (peralatan dalam keadaan emergency)
  11. Alat makan
  12. Kupluk / balaclava
  13. Sarung tangan
  14. Cadangan kaos kaki
  15. Buff / masker (sudah mulai kemarau jalur berdebu)
  16. Rain coat / jas hujan (walau musim kemarau gunung tidak bisa ditebak)
  17. Tas pinggang
  18. Lampu tenda / head lamp
  19. Tenda 2 P
  20. Trekingpole (opsional)
  21. Jaket tebal tahan suhu dibawah 10 °C
  22. Mini sekop (buat gali lobang bab)
  23. Perlengkapan sholat jangan lupa.

Comments